Taichung,
(10/02/19) -- Talkshow ketenagakerjaan
(bincang-bincang ketenagakerjaan) digelar perdana oleh CLC Mart Taichung. Dalam
even ini diramaikan oleh PMI dengan pentas seni musik.
Farid
Ma’ruf dan Kadir hadir dalam menyampaikan
informasi ketenagakerjaan yang didengar langsung oleh para PMI yang hadir serta
disiarkan live melalui chanel facebook CLC Mart yang disaksikan ribuan viewer.
Beberapa
hal yang disampaikan antara lain :
·
Kebijakan pemutihan atau program penyerahan
diri bagi PMI kaburan.
Periode
Program dimulai sejak 1 - 1 - 2019 sampai dengan 30 - 6 - 2019 dengan ketentuan
bahwa Bagi yang menyerahkan diri, maka tidak ditahan, membayar denda terendah
sebesar NT$ 2.000, masa blacklist
diperpendek. Sedangkan bagi yang tertangkap akan ditahan dan didenda terberat.
Setelah Program Berakhir 1 - 7 - 2019 sampai seterusnya, akan ditahan
sesuai peratuaran, denda diperberat, masa blacklist diperpanjang. Diharapkan
PMI Kaburan dapat memanfaatkan program tersebut.
·
Kebijakan Perpanjangan Kontrak Tanpa Pulang
Jika
mau memperpanjang kontrak ataupun tidak memperpanjang kontrak ketentuan yang
harus diketahui adalah setelah masa kontrak berakhir, jika ingin melanjutkan
pekerjaan pada majikan yang sama majikan harus memperbaharui permohonan pada
waktu 2 – 4 sebelum kontrak berakhir. Jika tidak ingin memperpanjang kontrak
tapi TKA masih tetap ingin bekerja maka majikan harus membantu mengajukan
permohonan pergantian majikan sehabis kontrak.
Bila
memilih untuk pulang, harus meninggalkan Taiwan sebelum masa
kontrak berakhir. Bila majikan sudah tidak mau mempekerjakan lagi
tapi PMI masih ingin kerja di Taiwan, maka majikan wajib 2 s/d 4 bulan sebelum
berakhirnya masa kerja, mengajukan surat permohonan dan dokumen sesuai
ketentuan ke MOL Taiwan untuk mengurus habis kontrak pindah majikan. Nah
sampai berakhir kontrak kerja Anda dan bila tidak ada yang memilih Anda untuk
wawancara atau tidak ada yang merekrut Anda, maka Anda harus pulang kembali ke
Indonesia. Jika majikan/agensi tidak membantu mendaftarkan perpanjangan kontrak
dan pihak agensi tetap menyuruh kembali ke Indonesia maka PMI diharapkan dapat menyampaikan
pengaduan bisa ke saluran 1955 atau konseling terdekat, atau bisa juga ke
KDEI Taipei.
·
Pendaftaran BPJS Ketenagakerjaan
Bagi
PMI yang sudah mempunyai persyaratan untuk pendaftaran BPJS Ketenagakerjaan
dapat segera mendaftarkan diri melalui SIPKON KDEI, dapat dilakukan sendiri,
dibantu agensi/majikan atau dapat juga melalui datang langsung ke KDEI Taipei.
Selain talkshow pada kesempatan itu, diakhiri
dengan menyanyi bersama ROR Band, salah satu band popular di kalangan PMI
Taiwan.
Dokumentasi lainnya :