Taipei (28/05/17). Hari Minggu pertama Bulan Ramadhan, KDEI di Taipei yang dipimpin langsung oleh Kepala KDEI di Taipei mengunjungi langsung WNI/TKI di TMS, Taipei. Dalam kesempatan tersebut, beberapa kegiatan antaranya : Menyapa WNI/WKI di Taiwan, Pembagian Takjil, Live TV, Sholat Magrib, Isya, Tarawih serta Witir.
Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan diskusi dan sharing informasi seputar ketenagakerjaan. Beberapa permasalahan yang dilaporkan adalah menyangkut permasalahan pindah majikan serta kasus pembayaran yang berlebihan (overcharging).
Agenda ini akan terus dilaksanakan sampai berakhirnya Bulan Ramadhan. Selain itu direncanakan juga, KDEI di Taipei akan melakukan kunjungan ke beberapa daerah yang banyak TKI-nya, antara lain direncanakan di Pintung, Yilan dan Tainan (dalam proses konfirmasi). Kegiatan tersebut nantinya diawali dengan buka puasa bersama, Sholat Magrib, Isya, Tarawih dan Witir. Nantinya juga akan diselipkan dengan diskusi seputar kekonsuleran dan ketenagakerjaan serta keimigrasian.
Diharapkan dengan berbagai kegiatan guna mendekatkan diri kepada TKI, permasalahan TKI dapat teratasi, serta dapat mengurangi trend kaburan, langkah pencegahan serta mensosialisasikan program pembinaan TKI, pemberdayaan serta cara melindungi diri sendiri bila dalam kondisi darurat.
Dokumentasi :
29 May 2017
Aktivitas KDEI di Taipei di Hari Minggu Pertama di Bulan Ramadhan 2017
Monday, May 29, 2017
Pembinaan TKI