SARANA ADVOKASI & EDUKASI

"FIGHT TO SAVE PMI TAIWAN"

Hati-hati Penipuan Yang Mengatasnamakan Pejabat maupun Institusi BP2MI, Agar Selalu Waspada! ~

16 March 2017

TIKET KEPULANGAN SETELAH FINISH KONTRAK, SIAPA YANG TANGGUNG ?



Menjawab berbagai pertanyaan dari rekan-rekan TKI tentang TIKET KEPULANGAN kembali ke Indonesia.

Siapa sebenarnya yang harus menanggung tiket kepulangan ke Indonesia ??????

Mari kita simak dua dokumen pendukung berikut ini :

1. Dokumen Permintaan

Perhatikan Tanda Anak Panah

Selanjutnya dokumen berikut :

2. Surat Pernyataan Biaya Penempatan CTKI


Lihat Kotak Merah

Jika ingin mau lihat contoh-contoh surat pernyataan biaya klik di Website BNP2TKI


Jelas bahwa Tiket Kepulangan ke Indonesia setelah finish kontrak ditanggung oleh majikan, terkait hal ini banyak yang sudah tau dan pura-pura lupa, atau malu-malu menanyakan


#MELAWAN LUPA

Pada saat perekrutan awal, dokumen tersebut telah ditandatangani dan dilihat oleh para pihak yakni agensi, majikan, PPTKIS dan biasanya yang konon katanya TKI hanya sedikit yang tahu.

Ayo Perjuangkan Tiket Pulangnya, bicarakan dengan majikannya, atau agencinya...

Jika pura-pura lupa ceritakan dua dokumen tersebut di atas, jika ngga mampan segera beritahu kita

 Catatan :
Bagi yang sudah berpindah-pindah majikan, sepertinya tidak fair untuk meminta tiket pulang, walaupun tidak ditetapkan secara tertulis. Trik ini direkomendasikan bagi yang SETIA pada satu majikan dan tidak pernah pindah selama Kontrak.


Hati-hati bila anda diskenariokan dipulangkan lebih cepat, contoh kurang dari 1 minggu finish kontrak sudah mau diputuskan kontraknya, artinya biar tidak finish kontrak, dan itu artinya Anda sendiri yang beli tiket. 


Bagi yang perpanjang kontrak dan kontrak baru (pada majikan yang sama) dan cuti di Indonesia, untuk biaya kembali ke Taiwan dibeli sendiri ya, kecuali majikannya berbaik hati membelikan tiket kembali ke Taiwan. Atau istilahnya paroan, yakni tiket Taipei - Indonesia (dibelikan majikan) sesuai dengan artike di atas, sedangkan tiket balik Taiwan dapat dibeli sendiri).


Selamat Mencoba...Semoga Berhasil